Home / Articles / Bolehkah Penderita Diabetes Mengonsumsi Susu Skim?

Bolehkah Penderita Diabetes Mengonsumsi Susu Skim?

Juni 27, 2023

Diabetes, adalah salah satu gangguan kesehatan kronis yang di mana para penderitanya mendapati kadar gula yang sangat tinggi di dalam tubuhnya. Memang benar, kalau gula atau glukosa adalah salah satu sumber energi utama untuk berbagai sel yang ada di dalam tubuh, namun bagi penderita diabetes, glukosa tersebut tidak bisa digunakan loh.

Bagi penderita diabetes juga, pankreas yang ada tidak mampu memproduksi suatu hormon insulin yang dibutuhkan oleh tubuh manusia. Maka dari itu, kadar gula yang seharusnya dikendalikan oleh hormon ini, tidak bisa diserap dan diolah oleh berbagai sel di tubuh.

Kadar gula yang semakin bertumpuk di dalam darah, tentunya, bisa menimbulkan berbagai komplikasi gangguan kepada berbagai organ tubuh yang ada. Bahkan Diabetes ini dapat mengancam nyawa apabila tidak segera ditangani dengan baik.

Susu Bagi Penderita Diabetes

Karena Diabetes adalah gangguan mengenai kadar gula dalam tubuh yang tinggi, sudah pasti para penderitanya juga tidak bisa mengonsumsi susu secara sembarangan. Kalau sembarangan, bisa memberikan dampak yang buruk bahkan memperburuk kondisi tubuh sang penderita diabetes itu sendiri loh.

Intinya, ketika penderita diabetes ada yang mendapatkan berbagai asupan karbohidrat serta lemak yang tinggi dari susu, maka bisa menimbulkan risiko melonjaknya gula darah dalam tubuh mereka. Mengerikan sekali bukan?

Namun apabila kalian memang penderita diabetes dan ingin sekali mengonsumsi susu, masih ada beberapa jenis susu yang bisa kalian konsumsi.

Kriteria dari susu yang boleh dikonsumsi bagi para penderita diabetes tersebut adalah :

  1. Tidak memiliki kandungan lemak yang tinggi, baik itu lemak jenuh atau lemak trans
  2. Tidak memiliki kandungan karbohidrat yang tinggi juga
  3. Yang pasti harus memiliki kadar gula yang rendah
  4. Jangan lupa untuk mengecek informasi nutrisi yang biasanya tertera pada masing-masing kemasan susu yang ada

Dilihat dari berbagai kriteria tersebut, tentu saja masih ada jenis susu yang bisa kalian konsumsi dengan aman tanpa memiliki risiko apa pun. Jadi, kalian jangan berkecil hati apabila memang menderita gangguan kesehatan diabetes ya.

Baca juga : Apakah Susu Skim Bisa Mengatasi Masalah Tulang? Inilah Jawabannya

Susu Skim untuk Penderita Diabetes

Tidak sedikit juga orang yang bertanya perihal boleh tidaknya mengonsumsi susu skim ketika dirinya menderita diabetes. Hal ini juga yang akan menjadi pembahasan utama kita dalam artikel kali ini.

Agar tidak semakin membuat kalian penasaran, jawabannya adalah boleh. Karena, susu skim adalah salah satu jenis susu yang memiliki kandungan lemak sedikit sekali apabila kalian bandingkan dengan susu yang biasa. Bahkan manfaat dari susu ini juga sangatlah banyak loh.

Bagi kalian yang ingin mencoba mengonsumsi susu ini, kalian juga sudah bisa dengan mudah menemukannya, sebab sudah tersedia banyak sekali di sekitar kita baik secara online atau offline.

Selain aman dikonsumsi oleh para penderita diabetes, susu ini juga seperti yang kami sebutkan tadi memiliki banyak manfaat lain yang tidak kalah penting bagi kesehatan tubuh. Mau tahu apa saja manfaat yang kami maksudkan tersebut?

Beberapa manfaat susu skim untuk penderita diabetes adalah :

  1. Membantu Menjaga Berat Badan

Salah satu alasan mengapa tubuh mudah diserang oleh berbagai gangguan kesehatan, adalah berat badan yang berlebihan sehingga membuat banyak organ di tubuh tidak bisa berfungsi dengan maksimal. Nah, susu skim ini bisa membantu kalian untuk menjaga berat badan loh.

Inilah yang membuat ada banyak sekali orang yang sedang melakukan diet sering mengonsumsi susu skim. Kalian sendiri sampai sekarang kalau sedang menjalankan program menurunkan berat badan, sudah pernah sembari mengonsumsi susu skim atau belum?

  1. Mencegah Terkena Radang Sendi

Manfaat yang selanjutnya, adalah susu skim bisa mencegah kalian terkena radang sendi. Gangguan satu ini sudah pasti membuat kalian merasakan hal yang tidak mengenakkan terhadap sendi yang menjadi bengkak. Agar hal itu tidak terjadi, rutinlah mengonsumsi susu skim.

  1. Membantu Membentuk serta Menjaga Massa Otot

Bagi para penggemar dunia binaraga, pasti sudah tidak asing lagi kalau susu skim dapat membantu dalam membentuk serta menjaga massa otot yang ada. Bahkan tidak sedikit dari para penggiat olahraga angkat beban yang menjadikan susu skim sebagai salah satu konsumsi yang rutin.

Tenang saja, selain dari tiga manfaat yang baru saja kami sebutkan tersebut, kalian masih bisa mendapatkan lebih banyak lagi manfaat dari jenis susu satu ini. Lalu, seperti yang sebelumnya kami sebutkan, kalau kalian sudah bisa mendapatkan jenis susu satu ini dengan sangat mudah.

Kalau kalian memang ingin mulai mencoba mengonsumsinya, kami menyarankan kalian untuk mencoba susu bubuk krim, yang merupakan salah satu produk unggulan dari Lautan Dairy. Susu bubuk skim berkualitas ini, pastinya sudah terbukti bisa memberikan manfaat yang maksimal kepada orang yang mengonsumsinya.

Artikel Terbaru

Resep Puding Susu Mangga, Jamuan Istimewa untuk Imlek

Imlek merupakan momen perayaan bagi masyarakat Tionghoa yang juga identik dengan berkumpul bersama keluarga sambil menikmati makanan lezat. Salah satu makanan penutup yang bisa mempercantik meja jamuan Imlek adalah puding susu mangga. Berikut adalah beberapa resep...

Kreasi Resep Nastar Lembut Kue Kering Imlek

Imlek adalah hari penuh suka cita yang dirayakan dengan berbagai tradisi, termasuk dengaan sajian kue kering seperti nastar. Dan ternyata, nastar bukan sekadar kue kering biasa dalam budaya Tionghoa. Secara tradisi, kue ini melambangkan kemakmuran dan keberuntungan....

Krimer Bubuk Pengganti Santan di Kue Keranjang Khas Imlek

Kue keranjang atau yang dikenal juga sebagai dodol China adalah salah satu kudapan yang sering disajikan dalam perayaan Imlek. Kue dengan tekstur kenyal dan rasa manis ini menjadi simbol kebahagiaan, keberuntungan, serta penghormatan bagi leluhur dalam budaya...

Resep Lapis Legit Susu Enak untuk Menyambut Tahun Baru Imlek

Lapis legit sering disajikan dalam perayaan tahun baru Imlek. Dalam budaya China, bolu premium ini melambangkan keberuntungan dan kemakmuran. Bentuknya yang berlapis-lapis atau bertumpuk-tumpuk menjadi simbol harapan akan rezeki yang berumpuk-tumpuk. Bahan utama untuk...

Resep Kue Kering untuk Imlek yang Enak dan Praktis Dibuat

Sebentar lagi Tahun Baru Imlek tiba. Ini waktu yang sering dimanfaatkan kaum Tionghoa untuk berkumpul bersama. Jadi selain angpao, kudapan jadi salah satu hal penting yang harus disiapkan untuk keluarga atau tamu yang datang. Ada banyak sajian khas Imlek termasuk kue...

You May Also Like…