Es krim sebagai makanan beku yang memiliki beragam varian rasa tidak hanya disukai oleh anak-anak saja. Orang dewasa pun juga tak sedikit yang suka menikmati es krim di kala senggang. Kuliner manis ini semakin populer seiring dengan kehadiran berbagai jenisnya di Indonesia.
Bisnis es krim sendiri juga dapat dimulai dari rumahan. Ada beragam varian es krim yang dapat dijual dari rumah asalkan memiliki lemari pendingin seperti yang ada pada gerai-gerai es krim umumnya.
Beragam es krim yang dapat dimulai dari rumahan seperti halnya sorbet, gelato, frozen yogurt, gelato hingga es krim kulfi yang berasal dari susu kerbau. Nah, memulai ide bisnis ini perlu tips ampuh supaya sukses nantinya. Simak tips memulainya di bawah ini ya!
Tips Ampuh Memulai Bisnis Es Krim Rumahan
Bisnis es krim rumahan dapat menjadi peluang yang menghasilkan cuan. Memulai bisnis es krim rumahan tak perlu modal yang besar. Peralatan yang diperlukan hanyalah mixer, ice cream maker dan juga freezer.
Namun sebelum memulai usaha bisnis es krim rumahan tersebut, baiknya mengetahui tips berbisnis rumahan yang mana di antaranya
Menentukan jenis es krim yang dijual
Tentukan terlebih dahulu es krim apa yang akan dijual. Es krim susu biasa atau es frozen yogurt dengan topping buah-buahan menyehatkan. Ketika sudah menentukan rasa es krim maka tinggal menambahkan cita rasa nantinya
Menentukan target pasar
Selanjutnya, tentukan target pasar. Ada beberapa kategori yang dapat disasar, mulai dari anak-anak hingga dewasa. Ketika sudah menentukan target yang nantinya akan disasar tersebut, harga juga akan dapat ditentukan. Sebisa mungkin buatlah harga yang bervariasi agar target pasar dapat terpenuhi dan keuntungan dapat diperoleh
Persiapkan modal
Setiap usaha pastinya memerlukan modal usaha. Supaya tidak kesulitan nantinya, persiapkan modal dengan cara merinci apa saja yang dibutuhkan untuk memulai bisnis es krim rumahan. Catat dan atur uang yang nantinya dikeluarkan untuk dibelanjakan. Kini juga telah terdapat aplikasi khusus yang dapat digunakan untuk mengatur uang guna mencatat perkiraan budget.
Menggunakan bahan baku berkualitas
Bahan baku adalah hal yang sangat berpengaruh pada produk es krim yang dibuat. Untuk itu, menggunakan bahan baku yang berkualitas adalah keharusan. Sebagai rekomendasi, salah satu bahan baku es krim yakni bubuk susu es krim Lautan Premix dikenal memiliki kualitas yang baik dalam membentuk es krim dan cita rasanya.
Lihat juga : Cara Membuat Es Krim Menggunakan Bahan Bubuk di Rumah
Memilih peralatan yang berkualitas
Selain bahan yang berkualitas, peralatan yang berkualitas juga diperlukan. Peralatan yang berkualitas dapat menghasilkan es krim yang nantinya berkualitas juga. Oleh karenanya, perhitungkan terlebih dahulu harga peralatan yang berkualitas untuk pembuatan es krim.
Tidak ada salahnya menggunakan alat yang terbaik guna menghasilkan es krim yang berkualitas. Berbagai merek untuk peralatan membuat es krim juga banyak tersedia di pasaran. Bila perlu, lakukan pengecekan harga dahulu di browser guna mempersiapkan dananya.
Memilih supplier bahan baku terpercaya
Selain sebelumnya memilih bahan baku dan peralatan. Supplier yang terpercaya juga harus jadi pertimbangan dalam pemilihan. Karena supplier bahan baku yang berkualitas serta harga yang terjangkau dapat menguntungkan calon pebisnis sebagai produsen es krim nantinya.
Bila cocok dengan supplier juga dapat memperoleh kesepakatan harga yang lebih miring bila dibandingkan harga normal pada umumnya. Salah satu rekomendasi untuk supplier adalah Lautan Natural Krimerindo yang telah berkecimpung di bidang supplier bahan baku es krim.
Memilih logo yang unik
Setelah semua persiapan dipastikan telah siap, maka selanjutnya memilih identitas produk yang nantinya dapat menjadi ciri khas dari produk es krim yang dibuat. Buatlah konsep logo yang unik yang mana dapat menggambarkan produk es krim dan cita rasanya.
Gunakan jasa profesional untuk mendapatkan logo brand es krim secara pas dan juga sesuai dengan keinginan pasar. Warna yang dominan juga menjadi identitas dari produk es krim rumahan yang nantinya dijalankan
Menggunakan media sosial
Media sosial memegang perang penting untuk pemasaran produk yang dijual. Buatlah akun media sosial dan mulai gunakan media sosial untuk memasarkan produk es krim rumahan. Beberapa media sosial seperti Facebook, Instagram dan WhatsApp telah tersedia versi bisnisnya. Sehingga dapat dimanfaatkan untuk memasarkan produk secara online.
Bila diperlukan, menggunakan jasa influencer juga dapat membantu dalam mempromosikan produk supaya banyak dikenal oleh orang-orang. Tak lupa juga untuk menawarkan beragam promo menarik yang dapat membuat orang-orang penasaran dengan produk es krim.
Bila Anda tertarik membuat usaha rumahan es krim, dapat langsung menggunakan susu bubuk es krim yang punya kualitas terbaik di dalamnya. Pilihlah Lautan Premix yang menyediakan susu bubuk es krim terbaik untuk para produsen es krim di Indonesia.